Beritabali.com, NASIONAL. Warga Desa Laweyan Kecamatan Sumberasih Kabupaten Probolinggo gempar mendengar kabar kematian warganya, Slamet Usman (45).
Slamet ditemukan sudah menjadi mayat di Sungai Pelapean Desa Mentor kecamatan setempat, Senin (01/11/2021). Jenazahnya sudah
membusuk dan terapung di sungai.
Mayat Slamet ditemukan pagi tadi sekitar pukul 08.00 WIB oleh warga sekitar. Seperti diceritakan Muhammad Hasip (29) Kepala Dusun Desa Laweyan.
Kronologisnya, Hasip mendapat laporan bahwa ada salah satu warganya yang sedang mengapung di sungai. Mendapati itu Ia pun bergegas melaporkan ke kepolisian.
Menurut keterangan Hasip, Slamet keluar dari rumah kediamannya pada Sabtu (30/10/2021) malam dan hendak pergi ke Lumajang, rumah
istri keduanya.
"Keluar pada malam Minggu mau ke Lumajang, setelah itu tidak ada kabar lagi," ujar Hasip.
Slamet keluar rumah mengenakan motornya Suzuki Satria. Namun pihak keluarga menduga bahwa korban tidak sampai di Lumajang.